Kali ini saya ingin menjawab 'tantangan' teman-teman peserta yang telah mengikuti Training MS Access - Programming dan menginginkan materi yang lebih HOT lagi! "How Access Are You?".
Tidak ada modul, tidak ada batasan scope, Let's Workshop!
Saya akan menunjukkan cara, tip, trik, teknik pemrograman dengan Access dan VBA, namun tidak perlu kuatir juga, karena caranya mudah! Kita bisa membuat aplikasi database dengan 'Access Way' yang mudah dan cepat, tetapi tidak kalah dengan aplikasi enterprise lainnya.
Access ibarat pedang di tangan Samurai, bisa untuk memotong bunga yang indah, namun bisa juga untuk menebas lawan yang lihai... hehehe :)
Hayo teman, tunjukkan nyalimu mengikuti Workshop ini. Investasinya akan impas hanya dengan sebuah code yang saya bagi, swear!
Silahkan siapkan problem yang ingin anda cari solusinya. Siapkan pekerjaan anda untuk dibedah dan dikritik.
Kita akan membahas cara menggunakan Access terhadap berbagai database, mulai dari Access, SQL Server, dan MySql. Kita akan membuat 'extended' query, form, dan report. Kita akan membahas security dan akan saya bagikan solusi otomatisnya (auto-self protection). Kita juga akan membahas troubleshooting jika file Access anda tiba-tiba bermasalah.
Atau justru anda yang punya masalah? Let's break it, TOGETHER.
Cara menjadi peserta workshop ini:
- Pastikan anda sudah mahir membuat aplikasi Access, paling tidak pernah mengikuti materi training MS Access - Programming di RumahAccess.
- Kirim email ke: training@RumahAccess.com untuk mendaftarkan diri (jika belum pernah mendaftar sebagai peserta training di RumahAccess) atau konfirmasi saja (jika sudah pernah menjadi peserta).
- Ikuti petunjuk dalam balasan email dari Admin Training.
Note: lebih bagus lagi jika anda mengajak kolega sehingga bisa langsung diskusi kolaborasi, atau ajak rekan/saudara yang mungkin membutuhkan pengalaman ini. Boleh juga dari pemakai tools pemrograman lain agar bisa membandingkan toolnya dengan Access yang mudah dan instan.
OK? Let's Rock!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar